Indonesia dan Bangka Belitung (Babel) patut berbangga. Musa, hafiz cilik penghafal 30 juz Alquran ini berhasil meraih juara 3 dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Internasional ke 23 di Mesir. Bocah kelahiran Muntok, Bangka Barat (Babar) tahun 2009 ini memperoleh nilai 91,17.
Dalam laman status La Ode Abu Hanifi-ayah Musa, ia mengucapkan syukur sekaligus terima kasih atas bantuan semua pihak atas keberhasilan Musa. Ia mengaku, keberhasilan Musa tak terlepas dari peran serta banyak pihak.
"Juara 3 Mhq Internasional Mesir...MUSA. Terimakasih kepada Ibu saya atas doanya tuk cucunya, Istri saya yang setia nunggu saya, Bapak Bupati Bangka Barat Parhan Ali, Kemenag pusat dan KBRI Mesir," tulisnya, Kamis (14/4).
Hanifi menjelaskan, pada saat perlombaan Musa dapat menjawab semua pertanyaan tanpa salah. Tapi kata dia, Musa ada kekurangan di huruf "raa" dan "ain". Meski demikian kata dia, hal itu tidak membuat Musa ditegur oleh dewan juri. "Hal itu juga tidak mengurangi penilaian," sebutnya. Musa sendiri turun pada cabang Hafiz Quran 30 juz kelompok anak di bawah 12 tahun. Sedangkan satu orang lainnya dari Indonesia ialah hafizh cilik asal Papua di kelompok 15 juz.
Atas keberhasilan ini, Hanafi mengaku diundang secara langsung oleh Presiden Mesir untuk hadir di Ramadhan 2016. "Presiden Mesir melalui Mentri Wakaf nya Muhammad Mukhtar Jum�ah mengundang Hafizh Indonesia Musa bersama orang tuanya (Abu Musa La Ode Abu Hanafi) untuk hadir di Ramadhan 2016," tulisnya kembali.
Sebelumnya, untuk mengikuti perlombaan ini Musa dipersiapkan dengan pengulangan materi hafalan tiga juz setiap hari.
Post a Comment