Seorang bocah berusia 4 tahun jatuh dari ketinggian 3,6 meter, masuk kolam gorila Kebun Binatang Cincinnati, Texas, Amerika Serikat, pada Sabtu sore, 28 Mei 2016. Yang terjadi kemudian amat mengerikan: gorila sempat menyeret dan mengusai bocah itu selama 10 menit.
Orang tua bocah itu hanya bisa menonton pemandangan yang menakutkan itu. Akhirnya pihak kebun binatang memutuskan untuk menurunkan tim penyelamat. Dengan terpaksa gorila bernama Harambe berusia 17 tahun itu akhirnya ditembak mati.
Direktur Kebun Binatang Cincinnati Thane Maynard mengatakan, tindakan itu harus diambil karena situasinya amat serius dan mengancam jiwa anak. : "Petugas menghadapi pilihan yang sulit. Mereka harus menyelamatkan gorila yang langka atau seorang bocah.�
Setelah gorila dibunuh, anak itu dibawa ke Cincinnati Medical Centre. Si anak bisa selamat dan tidak ada ciera permanen yang serius. tempo.co
Post a Comment