KPK Kepincut Bripka Seladi,Polisi Yang Nyambi Jadi Tukang Sampah daripada Terima Suap

Tags:

Tidak seperti polisi pada umumnya, Bripka Seladi (58) memiliki profesi lain yang cukup berbeda dan tidak terpikirkan oleh orang lain. Terutama jika dia sudah berganti pakaian dinas dengan kaos lusuh dan topi terbalik yang digunakannya ketika menjalankan profesinya yang lain itu.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kepincut dengan sosok Bripka Seladi, polisi jujur yang tak malu nyambi pemulung sampah di Malang Jawa Timur. Bripka Seladi lebih memilih jadi pemulung ketimbang korupsi.

KPK berencana memberikan penghargaan kepada Bripka Seladi yang memiliki pekerjaan sampingan sebagai pemulung tersebut.

�Ada rencana. Lagi tugaskan tim melakukan verifikasi mengenai Pak Seladi,� kata Wakil Ketua KPK La Ode M Syarif, Jumat (20/5).
Syarif menjelaskan, jika Bripka Seladi lolos verifikasi dan memenuhi syarat, maka KPK akan mengundangnya untuk menerima penghargaan. Hal itu sebagai salah satu bentuk kampanye gerakan antikorupsi. �Kalau betul, akan diberikan penghargaan,� ujar Syarif.

Nama Bripka Seladi ramai diperbincangkan setelah profilnya diberitakan di media massa. Polisi 57 tahun itu sehari-hari bertugas di bagian urusan SIM Kantor Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) Polresta Malang.

Selain melayani masyarakat, Bripka Seladi juga punya pekerjaan sambilan sebagai pemungut barang bekas. Menurut Bripka Seladi, pekerjaan sampingan yang hasilnya tak seberapa itu dia nikmati sebagai rezeki yang halal dan berkah.

Saat bertugas sebagai polisi, Bripka Seladi mengaku pantang menerima hadiah atau sogokan dari masyarakat. Meski bekerja di �bagian basah�, Seladi selalu secara sopan menolak pemberian masyarakat yang dilayaninya. Menurutnya, bekerja sebagai polisi berarti melayani masyarakat.

HP ANDROID Kamu Memiliki Tampilan Yg Membosankan? : KLIK!! Download Aplikasi 3D Live Wallpaper Parallax Android Gratis

bfuafib

Post a Comment

Lagi Hangat