Hanya di Tangerang Selatan, Tiang Listrik Ditanam di Tengah Jalan Raya

Tags:

Sebuah jalan raya atau jalan umum biasanya akan bebas dari segala macam hambatan. Namun lain halnya dengan Jalan Raya Ciater di Tangerang Selatan yang di tengah-tengahnya terdapat beberapa tiang listrik.

Akses yang menjadi lintasan kendaraan dari arah Serpong atau BSD dan Pamulang II menuju Ciputat mulai menjadi momok bagi para pengendara.

Keberadaan tiang-tiang listrik di tengah Jalan Ciater Raya mengganggu dan mengancam keselamatan para pengendara yang melaluinya.

"Tiang listriknya menganggu banget terutama untuk kendaraan roda empat karena kan posisinya di tengah-tengah, ditambah nggak ada penerangan selain lampu kendaraan yang lewat,"

Pada awalnya, tiang-tiang listrik tersebut berada di sisi jalan seperti pada umumnya. Namun kondisi berubah setelah Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan melakukan perbaikan sekaligus pelebaran jalan pada 2015 silam.

Semenjak itu, Jalan Ciater Raya yang berada di dekat Bundaran Maruga atau Bundaran Pamulang II itu dihiasi tiang-tiang listrik di tengah-tengahnya.

Untungnya, menurut Tia, belum pernah ada kecelakaan yang diakibatkan oleh tiang-tiang listrik tersebut.

Ironisnya, hingga saat ini kondisi Jalan Ciater Raya masih tetap macet. Padahal letaknya hanya berjarak 5 menit atau kurang dari 3 kilometer dari Kantor Pemerintahan Kota Tangerang Selatan yang baru.

HP ANDROID Kamu Memiliki Tampilan Yg Membosankan? : KLIK!! Download Aplikasi 3D Live Wallpaper Parallax Android Gratis

bfuafib

Post a Comment

Lagi Hangat