Ahok: Bu Mega Justru Bilang Ali Sadikin Lebih Kasar dari Saya

Tags:

http://ift.tt/2aXR7Uo


POSMETRO INFO - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengklaim banyak kalangan yang berpendapat memimpin Jakarta harus kasar dan tegas untuk menyapu bersih segala macam permainan dan kebohongan, sehingga dirinya tidak masalah jika banyaknya persepsi warga menyebutnya arogan dan kasar selama memimpin ibu kota.

Bahkan, Ahok mengklaim Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, sempat mengkritik dirinya masih kalah tegas ketimbang mantan Gubernur DKI era 1970-an alamrhum Ali Sadikin. 

"Bu Mega justru bilang Pak Ali Sadikin lebih kasar dari pada Ahok. Banyak juga aku ketemu tentara, ini yang pro dan baik dia ngomong kok, (pimpin) Jakarta emang mesti keras, kalau enggak kamu yang dimakan," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Selasa (16/08/2016).

Ahok mencontoh jika tidak bisa tegas malah sulit untuk membangun Jakarta. Misalnya, program relokasi warga ke rumah susun (Rusun) layak huni yang disediakan Pemerintah Provinsi DKI, tetapi pada akhirnya unit rusun itu malah dijual ke orang lain.

Parahnya, lanjut Ahok, akhirnya warga yang direlokasi malah kembali pindah ke tempat asal sehingga membuat program pembenahan kota tak pernah tuntas. "Ini kan memang banyak pemain sandiwara kok. Kita kasi lapak dijual, terus minta macem-macem, kami dibohongin, PHL kita juga bohong," beber dia.

Gubernur mengklaim pada dasarnya bisa bersikap baik dengan siapa pun tanpa terkecuali. Asalkan, semua warga termasuk pembantunya di lingkungan Pemprov DKI dapat bekerja sama membangun Jakarta agar lebih baik. "Tapi kalau lu ngeyel, ya gue tangkep," tegasnya. (rn)

HP ANDROID Kamu Memiliki Tampilan Yg Membosankan? : KLIK!! Download Aplikasi 3D Live Wallpaper Parallax Android Gratis

bfuafib

Post a Comment

Lagi Hangat