http://ift.tt/2bEoRVB
POSMETRO INFO - Tiga jemaah haji embarkasi Padang wafat di Tanah Suci. Mereka berasal dari Kota Padang dan Bengkulu. "Jemaah yang meninggal itu usianya sudah lanjut. Sebelum berangkat kondisi mereka sehat," ujar Kepala Seksi Pembinaan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Barat Efrizal, Sabtu, 20 Agustus 2016.
Merekah yang meninggal adalah Nazar Baktiar, 82 tahun, Asma (77), dan Tafniah (72). Nazar dan Asma tergabung dalam kloter pertama. Sedangkan Tafniah kloter tiga berasal dari Bengkulu.
Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Padang Aryanti mengatakan jemaah yang meninggal itu diduga karena usia lanjut. Mereka rata-rata sudah berusia di atas 70 tahun.
Plt Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Afrijal mengatakan calon jemaah haji dari embarkasi Padang berjumlah 4.956 orang dengan sebelas kloter. Terdiri atas 3.599 jemaah asal Sumatera Barat, 1.292 dari Bengkulu dan 55 orang petugas.
Hingga saat ini embarkasi Padang sudah memberangkatkan 3.613 calon jemaah. Mereka terbagi ke delapan kloter. "Hari ini sebanyak 454 calon jemaah dari kloter delapan diberangkatkan. Mereka berasal dari Kabupaten Tanah Datar, Kota Padang Panjang, dan Kota Padang," ujarnya, Sabtu, 20 Agustus. (tmp)
Post a Comment